#MakanBwang

Bingung mau makan apa? Tenang bwang, situs ini bisa membantu kamu untuk mencari makanan yang bisa kamu buat sendiri dirumah.

Cara Membuat Gulai Sapi Santan Spesial, Enak dan Empuk

1jam Mudah undefined Tim MAHI - Jun 19, 2024
Gambar Cara Membuat Gulai Sapi Santan Spesial, Enak dan Empuk

Kehabisan ide masak? Ikuti cara membuat gulai sapi santan spesial ini, yuk! Menu ini wajib banget diselipkan ke dalam daftar masakan sehari-hari di rumah.Bukan cuma daging sapi bagian has dalam, resep gulai sapi ini juga cocok dibuat dari bagian lain. Misalnya bagian sengkel, has luar, iga, atau bahkan brisket. Selain itu beberapa info di bawah ini bisa membantu kamu bikin hidangan daging ini lebih sedap.Yuk, coba masak gulai sapi sedap ini untuk weekend nanti! Coba juga resep variasi masakan bersantan lainnya seperti gule daging, gulai ayam, dan gulai kambing. Ikuti juga akun Instagram Masak Apa Hari Ini buat kamu yang nggak mau ketinggalan resep enak lainnya.

Bahan paling penting

Bahan yang dibutuhkan :

  • 500 g daging sapi has dalam, potong g daging sapi has dalam, potong
  • 3 sdm minyak sdm minyak
  • ¼ butir kelapa muda, parut kasar kemudian sangrai dan haluskan butir kelapa muda, parut kasar kemudian sangrai dan haluskan
  • 750 ml santan, dari 1/2 butir kelapa ml santan, dari 1/2 butir kelapa
  • 2 sdm Bango Kecap Manis sdm Bango Kecap Manis
  • 2 sdt garam sdt garam
  • 1.5 sdt gula merah sdt gula merah
  • 8 butir bawang merah butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih siung bawang putih
  • 5 butir kemiri, sangrai butir kemiri, sangrai
  • 4 buah cabai merah keriting buah cabai merah keriting
  • 4 buah cabai merah buah cabai merah
  • 1 sdt ketumbar sdt ketumbar
  • ½ sdt jintan sdt jintan
  • 2 cm kunyit cm kunyit

Cara memasak :

1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum dan matang.

2. Masukkan daging sapi yang telah dipotong-potong. Aduk sampai berubah warna.

3. Masukkan santan, garam, Bango Kecap Manis dan gula merah.

4. Masak semua bahan hingga empuk, harum, dan santan kental berminyak. Angkat dan sajikan.