#MakanBwang

Bingung mau makan apa? Tenang bwang, situs ini bisa membantu kamu untuk mencari makanan yang bisa kamu buat sendiri dirumah.

Resep Nasi Goreng Merah Khas Makassar, Lezat dan Mudah Dibuat

30mnt Mudah undefined Tim MAHI - Jul 19, 2024
Gambar Resep Nasi Goreng Merah Khas Makassar, Lezat dan Mudah Dibuat

Kamu belum sah jadi pencinta nasi goreng kalau belum pernah coba nasi goreng merah khas Makassar ini. Kuliner populer khas ibu kota Sulawesi Selatan ini simpel pembuatannya namun lezat. Kamu bisa menyajikannya sebagai ide masakan sehari-hari.Buat yang belum pernah mencoba resep ini, yuk, simak tips memasak nasi goreng favorit kota Makassar ini supaya rasanya enak!Resep nasi goreng merah Makassar ini cocok banget jadi ide masakan simpel kalau lagi sibuk. Coba juga resep lainnya seperti nasi goreng gila, nasi goreng spesial, dan nasi goreng kambing. Yuk, masak di rumah! 

Bahan paling penting

Bahan yang dibutuhkan :

  • 450 g nasi putih g nasi putih
  • 125 g dada ayam, potong dadu g dada ayam, potong dadu
  • 1 batang daun bawang, iris tipis batang daun bawang, iris tipis
  • 2 butir telur ayam, kocok lepas butir telur ayam, kocok lepas
  • 3 siung bawang putih, cincang siung bawang putih, cincang
  • 2 butir bawang merah, cincang butir bawang merah, cincang
  • 1 buah cabai merah, iris tipis buah cabai merah, iris tipis
  • ½ buah naga, blender halus buah naga, blender halus
  • 1 sdm minyak wijen sdm minyak wijen
  • ½ sdm Royco Kaldu Ayam
  • 1 sdm margarin sdm margarin
  • 2 sdm minyak, untuk menumis sdm minyak, untuk menumis
  • bawang merah goreng bawang merah goreng

Cara memasak :

1. Panaskan 1 sdm minyak, masukkan telur, diamkan sebentar. Aduk hingga menjadi telur orak arik. Angkat. Sisihkan.

2. Di wajan yang sama, panaskan sisa minyak, tumis bawang putih, bawang merah, cabai, dan daun bawang. Tumis hingga harum. Sisihkan di pinggiran wajan.

3. Masukkan potongan daging ayam di tengah wajan, tumis hingga berubah warna dan matang.

4. Masukkan nasi putih dan margarin, aduk hingga tercampur rata. Masukkan Royco Kaldu Ayam, aduk rata.

5. Masukkan air buah naga dan minyak wijen, aduk. Tambahkan telur orak arik, aduk kembali hingga merata. Angkat.

6. Sajikan dengan taburan bawang goreng.